PERANGKAT LUNAK GADGET PENDUKUNG KECERDASAN

PERANGKAT LUNAK GADGET PENDUKUNG KECERDASAN

merdeka.com

S1 Sistem Informasi Alma Ata – Dewasa ini, perkembangan dunia dalam segala aspek terus semakin menggila. Globalisasi benar-benar membuat batasan-batasan antarnegara menjadi pudar. Pengaruh-pengaruh dari negara lain akan sangat mudah masuk dan gampang ditiru. Namun, di era globalisasi ini memberikan suatu peluang dan tantangan untuk Indonesia sendiri. Dimana akan memunculkan persaingan-persaingan yang semakin ketat.

Terutama perkembangan teknologi komunikasi, yang memiliki siklus kemajuan dan perkembangan yang terus menerus dalam setiap harinya atau seiring berjalannya waktu. Perkembangan-perkembangan tersebut melahirkan sebuah inovasi baru yang tentunya sudah disesuaikan dengan kebutuhan manusia. Yang nantinya akan menjadikan ketertarikan dan kebutuhan tersendiri untuk manusia dalam memudahkan keperluan dalam berkomunikasi dan beraktivitas yang lainnya. Perkembangan teknologi dari masa ke masa semakin canggih, salah satunya terkait gedget.

Gedget yaitu perangkat elektronik kecil yang berfungsi secara khusus, yang dirancang dengan unsur kebaruan. Dimana perkembangannya terbilang sangat cepat dibuktikan dengan gedget yang selalu muncul dengan menyajikan teknologi baru dan tentunya menarik masyarakat. Kehadiran gedget memberikan kemudahan bagi masyarakat, terlebih teknologi yang dikembangkan semakin dekat dan seolah menjadi kebutuhan pokok masyarakat. Baik dari kalangan anak-anak, pelajar, mahasiswa, pekerja, dan ibu rumah tangga bahkan pensiunan, untuk membantu mereka menyelesaikan pekerjaannya, urusannya bahkan masalahnya.

Gedget yang sering digunakan diantaranya yaitu, smartphone atau telepon pintar, netbook/ laptop, tablet, dan komputer. Penggunaannya yang praktis dan efektif, memberikan peluang yang besar bagi gedget menjadi primadona bagi masyarakat. Tidak dapat dipungkiri semakin bagus gedgetnya semakin canggih pula fitur-fitur yang ada di dalam gedget. Untuk mempelajari dan memahami kegunaan-kegunaan dalam setiap fiturnya pun tidak sulit, jadi kemampuan logis matematis atau teknologi informasi tidak menjadi syarat utama untuk bisa mengoperasikannya. Namun, juga kembali ke perangkat lunak yang ada dalam gedget. Beberapa aplikasi atau program yang tersedia juga membutuhkan arahan atau mentor untuk mengaplikasikannya, atau belajar secara otodidak.

Dari itu memberikan gambaran bahwa gedget pun menuntut penggunanya untuk cerdas dalam mengoperasikannya. Mau belajar agar tidak melakukan kesalahan menggunakan gedget yang bisa saja berakibat fatal. Secara tidak langsung juga aplikasi, program atau perangkat lunak yang ada dalam gedget menjadi pendukung kecerdasan seseorang yang memang benar-benar menggunakan gedget dengan sebaik mungkin. Aplikasi-aplikasi tersebut yang biasanya menjadi pendukung kecerdasaan yaitu aplikasi berbasis multimedia, dengan perpaduan gambar, kata, suara, dan gerak.

Beberapa aplikasi gedget yang mendukung kecerdasan linguistik, kecerdasan logis-matematis, kecerdasan kinestetik-jasmani, kecerdasan antarapribadi intrapribadi, yaitu seperti aplikasi pengolah kata, pengolah database, desain komputer, fitnes fisik, chatting, fashion dll. Namun, tidak menutup kemungkinan aplikasi-aplikasi dengan perpaduan yang menarik tersebut akan menjadikan seseorang merasa ketagihan dan berakibat menjadi malas, tidak berusaha keras, serta tidak tahan banting. Hingga pada akhirnya, kembali ke setiap penggunanya. Bagaimana memanfaatkan perangkat lunak yang ada dalam gedget untuk mendukung dan membantu proses pembelajaran, mengasah kecerdasan serta kepekaan sosial.

 

Sumb er :

Agency, D. I. (2014). Bila Si Kecil Bermain Gadget Panduan Bagi Orang Tua Agar Memahami Faktor-

Faktor Penyebab Anak Kecanduan Gadget. Bisakimia.

https://umumsetda.bulelengkab.go.id/informasi/detail/artikel/pengertian-gadget-dan-apa-itu-gadget-77

0 Comments

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Open chat
Silahkan berkirim pesan kepada kami perihal Penerimaan Mahasiswa Baru..
Terimakasih