Aplikasi Woebot, Bantu Para Penderita Mental Illnes Untuk Membantu Motivasi Hidup

Aplikasi Woebot, Bantu Para Penderita Mental Illnes Untuk Membantu Motivasi Hidup
aplikasi woebot

ApkGK.com

Oleh : Agfa Oktaviana | 193200037

Fakultas Komputer dan Teknik Alma Ata – Banyak anak-anak muda saat ini aktif menggunakan gadget sebagai media hiburan yang tak jarang mengandung sesuatu yang toxic dan tidak menjadi produktif. Sehingga secara tidak sadar, bahwa itu semua akan memberi kecemasan tersendiri dan tidak sehat bagi kesehatan mental diri. Lepas dari semua itu, gadget yang kita gunakan saat ini ternyata bisa untuk meningkatkan dan merawat kesehatan mental kita, pernah terpikirkan?

Hal itu yang menjadi ide utama bagi pendiri aplikasi Woebot. Aplikasi Woebot ini dapat membantu penggunanya dalam mengatasi gejala dan permasalahan mental pada kehidupan sehari-hari. Efek yang dirasakan ketika seseorang mencoba menggunakan aplikasi Woebot ini adalah bisa mengembalikan semangat hidup termasuk dalam menghadapi banyak tantangan dalam kehidupan. Dengan adanya pembuktian tersebut, aplikasi Woebot layak menjadi bagian dari deretan aplikasi di layar beranda iPhone maupun Androidmu.  

Sudah menjadi tujuan utama mengapa rancangan Woebot ini di bangun.Woebot hadir untuk membantu menghadapi permasalahan “kesehatan mental” apapun yang sedang dihadapi seseorang. Seperti stres, kesepian, anxiety, kesedihan, hingga depresi. Aplikasi Woebot ini juga menawarkan fitur chatbot bertenaga AI yang di dalamnya dapat melakukan percakapan yang dirancang untuk mengatasi masalah khusus dan spesifik tiap pengguna. Kamu bisa memeriksa Woebot setiap hari atau lebih, sesering apapun, sesuai dengan kebutuhanmu saat ini. 

Sekilas aplikasi Woebot ini terdengar serupa dengan sesi konseling atau terapi psikologi, namun kenyataannya Woebot bukanlah alternatif yang tepat untuk menggantikan konseling dengan psikolog manusia. 

Aplikasi Woebot merupakan alat meditasi cepat untuk digunakan di awal setiap hari. Sebetulnya, Woebot digunakan sebagai terapi kognitif atau Cognitive Behavior Therapy (CBT) yang berfokus pada masalah spesifik, tindakan, dan strategi yang diambil oleh pengguna untuk mengatasinya. Ketika seseorang memiliki pemikiran atau distorsi kognitif seperti “Saya selalu mengacaukannya”, “tidak ada yang peduli dengan apa yang saya katakan” dan lainnya, Woebot akan mengubahnya menjadi realistis dan produktif. Memang solusi ini tidak dapat digunakan untuk semua orang, namun setidaknya jika kamu mengalami perasaan cemas, anxiety, atau tidak nyaman, Woebot bisa membantu mengarahkan ke arah berpikir yang sehat untuk tantangan yang tengah kamu hadapi.

Bentuk terapi lainnya dari Woebot yaitu kuis atau latihan berpikir, misalnya dalam hal bagaimana seseorang bereaksi dalam suatu situasi dan diminta bagaimana cara menentang pikiran negatif apapun dan bisa terus berulang, karena inilah proses dari CBT sebagai upaya mengubah cara berpikir dari seseorang.

Pembuat Woebot menjanjikan “hospital level security policies and procedures” — data dienkripsi baik saat transit maupun saat rest, dan aplikasi tersebut mengatakan bahwa ia mematuhi persyaratan GDPR (General Data Protection Regulation) yaitu aturan dari kegiatan online yang bertujuan untuk melindungi pengguna dan HIPAA (Health and Accountability Act) yaitu legislasi yang digunakan untuk para pengguna pekerja AS untuk tetap mendapatkan perlindungan jaminan kesehatan baik saat mereka berganti maupun kehilangan pekerjaan, merupakan kebijakan yang dibuat nyaman bagi penggunanya.

Sumber : digicrunch.id

0 Comments

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

Open chat
Silahkan berkirim pesan kepada kami perihal Penerimaan Mahasiswa Baru..
Terimakasih